Bandung Weather

Articles -> BRDC Journal

 

Ramadhan Fair 2010


Bandung,review,Bandungreview

Bulan suci Ramadhan membuat warga Bandung semakin bersemangat untuk beraktivitas. Salah satunya dapat Anda saksikan pada sebuah event yang digelar di Graha Manggala Siliwangi, Jl. Aceh 66, Bandung; sejak Rabu (18/8) hingga Minggu (22/8) nanti.  Pameran bertajuk Ramadhan Fair ini menampilkan beragam produk para pengusaha kecil menengah dari seluruh kawasan Nusantara. Bandung Review memberi secuplik cerita yang kami alami di sana.

Kami mencatat berbagai jenis produk kreatif dipamerkan, mulai dari beragam kain dan pakaian batik dari Jawa, Melayu, dan Kalimantan; kain tenun yang terkenal dari Kalimantan; aneka aksesoris dan hiasan rumah buatan tangan yang unik; kerajinan bambu khas Sumedang, aksesoris wanita dari bebatuan Swarovski; hingga meja rias yang seluruhnya terbuat dari cermin. Belum lagi sederetan penganan khas dari berbagai daerah di Indonesia turut berpartisipasi dalam pameran ini. Ada kerupuk kulit khas Garut, coklat rasa jahe dari Bogor, kue Kemojo khas Riau, dan yang menyedot banyak pengunjung adalah batagor ala Bandung. Perlombaan-perlombaan anak turut memeriahkan Ramadhan Fair ini. Mulai lomba mewarnai, peragaan busana muslim dan baju batik. Para peserta dan penonton sama-sama antusias mengikuti acara hingga usai.

Walau pun Ramadhan Fair resmi dibuka di hari pertama pukul 16.00, kami melihat keramaian sudah terjadi sejak pintu Graha dibuka pada pukul 10.00. Banyak orang dari Bandung atau pun luar Bandung datang berduyun-duyun untuk belanja atau pun sekedar melihat-lihat produk-produk kreatif nan unik yang dipamerkan. Upacara pembukaan pun diramaikan berbagai atraksi seni, termasuk yang paling menarik perhatian adalah para gadis cantik menampilkan Jaipong yang menggabungkan seni gerak ala Sunda dengan sentuhan modern.

Kami, BandungReview juga berpartisipasi sebagai salah satu peserta pameran, sejak hari pertama dibuka sampai penutupan hari Minggu nanti, tanggal 22 Agustus. Di booth Bandung Review, Anda dapat mengikuti lucky draw berhadiah aneka voucher belanja menarik dari Renaritti, Edward Forrer, C59, Travis Jeans, RM Sunda Mang Dodol, 3’es View Cafe, dan Akar Reflexology. Kami pun akan membantu Anda mencari informasi wisata Bandung di direktori online wisata Bandung terbesar dan terlengkap ini. Sampai jumpa di Ramadhan Fair ya! (FA/IF)

English Version ShareThis
Related Articles
27 August 2010 A Sweet Escape with Wajit Cililin
19 August 2010 Our Voyage with Trans Metro Bandung
13 August 2010 BRDC Polling #3 : Your Favorite Snack in Bandung
10 August 2010 Welcoming Ramadhan with The Lion’s Tear
09 August 2010 Amazing Fun Race at Alimpaido

Kuis BRDC

Our Partners

little farmers at Bandung Review Budapest at Bandung Review WIN Parfum at Bandung Review Rumah CIBADUYUT at Bandung Review Kampung Gajah at Bandung Review