Bandung Weather

Articles -> About Bandung

 

Tes Kepribadian ala Molen Bandung


Bandung,review,Bandungreview


Bandung terkenal sebagai gudangnya cemilan dan membawa penganan khas Bandung sebagai oleh-oleh sudah barang tentu tak boleh ketinggalan. Di antara sekian banyak cemilan Bandung, mari berkenalan dengan salah satu yang paling populer. Pisang molen, atau seringkali cukup disebut molen. Berasal dari kata “bulen”, yang artinya dibalut atau dilapis, jelas menggambarkan penganan dari pisang yang dibungkus adonan khas roti hingga berlapis-lapis. Namun, di Bandung ternyata bila menyebut molen, ada dua jenis penganan yang menggunakan nama ini. Ingin tahu yang mana molen yang paling pas untuk Anda? Ikuti dulu tes kepribadian ala molen berikut ini.

1. Tokoh favorit Anda di kartun Tom dan Jerry
     a. Jerry
     b. Tom
2. Untuk menjaga kebugaran, Anda biasanya :
     a. Lari pagi atau bersepeda
     b. Berlatih di pusat kebugaran atau yoga
3. Kegiatan Anda di akhir pekan :
     a. Memanjakan diri di rumah
     b. Nongkrong di tempat paling gaul dengan para sahabat
4. Untuk makan malam yang sederhana, Anda menyiapkan :
     a. Nasi goreng atau tumisan segar
     b. Telepon saja layanan pesan antar
5. Bila Anda memenangkan undian berhadiah uang berlimpah, yang Anda lakukan pada sebagian besar uang tersebut :
     a. Ditabung
     b. Tamasya keliling dunia

MolenBila jawaban Anda didominasi oleh A, maka molen tradisional adalah pilihan tepat untuk Anda. Anda tertarik dengan ukurannya yang imut-imut dan tidak keberatan untuk membelinya di pedagang kaki lima tepi jalan, sesuai dengan kegemaran Anda untuk beraktivitas di luar ruangan. Untuk makanan pun, Anda lebih suka yang disiapkan secara segar dan memanaskannya kembali tidaklah menjadi pilihan Anda. Ini cocok dengan molen tradisional yang memang enak disantap hangat dan rasanya tak lagi nikmat bila sudah dingin atau ketika dipanaskan kembali. Sifat hemat Anda pun menentukan saat Anda membeli penganan. Molen tradisional yang harganya tak lebih dari Rp. 1.000 per potong tentu saja sesuai dengan kriteria Anda.

MolenJawaban Anda mayoritas B? Berarti, molen pastry adalah jodoh Anda. Bagi Anda, ukuran sangat menentukan sehingga molen yang begitu padat berisi ini begitu menggoda untuk mengisi perut Anda. Selain pisang, di dalamnya ada isi tambahan seperti keju dan coklat. Molen ini pun tersedia di toko-toko kue ternama, dengan suasana yang nyaman dan jauh dari debu jalanan. Benar-benar cocok dengan Anda yang lebih menghindari terik matahari atau suasana yang bising di luar. Aktivitas Anda yang begitu padat, seringkali membuat Anda melewatkan waktu makan. Anda perlu penganan yang tetap enak meskipun sudah dingin atau tak bermasalah saat dipanaskan kembali dengan oven atau microwave. Molen pastry memenuhi segala persyaratan tersebut dan siap menemani kesibukan Anda. Harga pun tak jadi masalah untuk Anda, sehingga Anda pun rela merogoh kocek lebih dalam untuk mendapatkan sekotak kecil molen pastry (isi 5-6 potong) seharga antara Rp. 15.000 hingga Rp. 25.000.

Nah, Anda sudah temukan molen yang sesuai dengan pribadi Anda. Semoga persahabatan Anda dengannya tak lekang oleh waktu! (RA)

English Version ShareThis
Related Articles
03 September 2010 The Frizzy Sweetheart of Bandung
31 August 2010 Fowl Hunting at Sukahaji Bird Market
31 August 2010 Awug : Bandung’s Scrumptious Volcano
30 August 2010 Splish Splash Trip to Waterfalls of Bandung
26 August 2010 Timbel 101 : Exploring the Unique Rice of Bandung

Kuis BRDC

Our Partners

little farmers at Bandung Review Budapest at Bandung Review WIN Parfum at Bandung Review Rumah CIBADUYUT at Bandung Review Kampung Gajah at Bandung Review